TES INVENTORI KEPRIBADIAN

Dalam rangka pelaksanaan pengembangan soal di bidang Inovasi Sistem Penilaian, Pusat Penilaian Pendidikan, Badan Penelitian dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bermaksud mengadakan Tes Inventori Kepribadian Puspendik untuk guru dan tenaga kependidikan tingkat SMA/MA, dan SMK. 

Sehubungan dengan hal tersebut, SMA Negeri 1 Labuhanhaji melaksanakan Tes Inventori Kepribadian pada tanggal 1 Oktober 2019 di ruang laboratorium komputer dengan alokasi waktu selama 90 menit. Adapun peserta yang mengikuti kegiatan tersebut adalah semua Guru dan Tendik SMA Negeri 1 Labuhanhaji, baik PNS maupun Non-PNS.

Kegiatan tersebut dikoordinir oleh Proktor dan Teknisi SMA Negeri 1 Labuhanhaji yaitu Isnarli Yanto,S.Pd.I, Irfan Dani,S.Pd.Gr dan Ema Rahmayati,S.Pd.







Post a Comment

Lebih baru Lebih lama